Rabu, 09 Mei 2012

Arsinal

Arsinal
http://www.dechacare.com
Arsinal
Indikasi:
Untuk menghilangkan rasa nyeri (analgetik), anti piretik dan anti inflamasi, migrain, neuralgia, polineuritis, gangguan sirkulasi perifer, kelelahan dan gangguan kesuburan.

Kontra Indikasi:
Penderita yang peka turunan pirazolon, granulositopenia.

Komposisi:
Tiap tablet mengandung,
Metampiron........................... 300 mg
Tiamin mononitrat .......................... 100 mg
Piridoksin HCl................................ 50 mg
Sianokobalamin............................... 100 mcg
Tokoferol asetat.............................. 30 UI

Efek Samping:
Dapat menyebabkan agranulositosis, anemia aplastik dan trombositopenia, juga dapat menimbulkan hemolisis, odema, tremor, mual dan muntah, perdarahan lambung dan anuria, bila pemakaian terus-menerus.

Peringatan dan Perhatian:
- Tidak dianjurkan untuk diberikan pada wanita hamil 3 bulan pertama dan 6 minggu terakhir.
- Tidak dianjurkan untuk diberikan pada bayi dibawah umur 3 bulan.
- Hati-hati pada penderita yang pernah menderita kelainan darah.
- Sebaiknya tidak digunakan dalam waktu yang lama terus menerus.

Aturan Pakai:
Dewasa : Sehari 3 kali 1 - 2 tablet.
Atau menurut petunjuk dokter.

Penyimpanan:
Simpan di tempat sejuk dan kering terlindung dari cahaya.

HARUS DENGAN RESEP DOKTER

Jenis: Tablet

Produsen: PT Meprofarm

Tidak ada komentar:

Posting Komentar